Liburan Sambil Belajar di Kampung Susu Dinasty Tulungagung

Celana Chino
Wisata sambil belajar ? Sepertinya aktivitas yang sangat menyenangkan untuk mengisi waktu liburan. Jika kamu ingin berwisata sambil belajar tentang peternakan sapi perah dengan berbagai daya tarik di dalamnya, kamu bisa datang ke Kampung Susu Dinasty yang ada di Tulungagung. KSD ( Kampus Susu Dinasty ) merupakan salah satu eduwisata yang ada di Jawa Timur, tempat wisata yang satu ini lagi hangat-hangatnya loh, saat ini menjadi salah satu tempat wisata favorit di Tulungagung khususnya untuk wisata keluarga. Terdapat beberapa paket wisata dengan konsep pendidikan untuk anak-anak guna meningkatkan wawasan ilmu pengetahuan.

Kampung Susu Dinasty Tulungagung
Kampung Susu Dinasty Tulungagung
Lokasi wisata edukasi kampung susu dinasty berada di Kabupaten Tulungagung, tepatnya di Desa Sidem, Kecamatan Gondang. Akses menuju lokasi kampung susu ini cukup mudah dan dapat dijangkau dengan menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat. Dari Kota Tulungagung kamu cuma butuh waktu kurang lebih 40 menitan. Rute menuju Kampung Susu Dinasty dapat kamu lalui dengan beberapa jalur, namun untuk lebih mudahnya, kami anggap posisimu sedang di Tulungagung Kota, jadi kalau dari Kota Tulungagung silangkan arahkan kendaraanmu menuju Trenggalek, lalu sebelum memasuki perbatasan Tulungagung-Trenggalek, silahkan menuju ke Desa Notorejo Gondang, terus saja ikuti jalan utamanya sampai tiba di perempatan Balai Desa Notorejo, belok kiri dan lanjut hingga mentok di sebuah pertigaan masjid. Nah, disini belok kiri lagi ya, lalu lurus saja hingga tiba di Kampung Susu Dinasty. Kalau misalnya takut kesasar, bisa coba bertanya ke warga sekitar, biasanya mereka sudah pada tahu dimana lokasi KSD kok.
Kampung Susu Dinasty Tulungagung
Santai di Kedai Susu Segar (foto :infotrenggalek.com)
Setelah sesampainya di Kampung Susu Dinasty, kira-kira aktivitas apa saja ya yang bisa kita lakukan disana ? Nah, ini dia yang menarik. Kamu bisa melakukan beberapa aktivitas menarik di KSD, diantaranya memerah susu sapi langsung dari sapi-sapi yang ada disana, terus kamu juga bisa belajar bagaimana sih proses dalam perawatan atau beternak sapi perah, memberi makan sapi, memberi minum juga dan masih banyak pelajaran lainnya yang bisa kita ambil sebagai tambahan wasasan. Tidak hanya itu saja loh, kamu juga bisa merasakan kesegaran susu murni di kedai susu sapi yang merupakan salah satu fasilitas di KSD. Bagi yang membawa anak-anak, jangan lewatkan untuk mengajak mereka bermain di wahana bermain untuk anak-anak, walau masih sederhana, tapi untuk membuat putra putri kita senang.
Kampung Susu Dinasty Tulungagung
Pengunjung Kampung Susu Dinasty Tulungagung (foto :kacamatawisata.com)

Wisata edukasi kampung susu dinasty Tulungagung sangat cocok untuk kita jadikan lokasi wisata, baik bersama keluarga maupun bersama anak didik kalau kita adalah seorang guru. Dengan daya tarik yang berkonsep wisata edukasi, maka seringkali kampung susu dinasty ini kedatangan tamu dari sekolahan-sekolahan bahkan rombongan mahasiswa yang datang untuk liburan sambil belajar. Nah, bagi kamu yang penasaran dengan Wisata Edukasi Kampung Susu Dinasty Tulungagung, tunggu apalagi, langsung saja meluncur ke lokasi. hehe

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan mengenai eduwisata kampung susu dinasty Tulungagung. Semoga bermafaat ya. Yuk baca Juga Wisata Menarik Lainnya.

Celana Chino
Liburan Sambil Belajar di Kampung Susu Dinasty Tulungagung Liburan Sambil Belajar di Kampung Susu Dinasty Tulungagung Reviewed by Kak Ririn on 06:44 Rating: 5